IELTS diatur oleh The University of Cambridge Local Examinations Syndicate (UCLES) dan The British Council. The University of Cambridge Local Examinations Syndicate (UCLES) merupakan badan yang diakui di dalam ketentuan ujian akademik dan kejuruan. Di dalam bidang bahasa Inggris itu sendiri, UCLES menguji lebih dari 400.000 kandidat setiap tahunnya.
Ujian Kandidat akan diuji kemampuan Listening, Reading, Writing dan Speaking.
• Listening: 4 sections, 40 items, time 30 minutes
• Academic Reading: 4 sections, 40 items, time 60 minutes
• Academic Writing: 2 tasks (150 & 250 words), 60 minutes
• Speaking: 10 to 15 minutes
Total Test Time 2 hours 45 minutes
Alternative Reading and Writing Tests for non-academic training:
General Training Reading: 4 sections, 40 items, time 60 minutes
General Training Writing: 2 tasks (150 & 250 words), 60 minutes
Semua kandidat menerima modul Listening and Speaking yang sama. Jika Anda berencana meneruskan studi akademik, disarankan agar Anda mengambil Academic Reading and Writing Modules. Dan jika Anda berencana untuk mengambil pelatihan non-akademik atau melamarkan diri ke kantor imigrasi Australia atau New Zealand, disarankan agar Anda mengambil General Training and Writing Modules. Jika Anda belum yakin dengan modul yang ingin Anda pilih, kami sarankan agar Anda menghubungi IELTS Centre.
Hasil akan dikembalikan kepada kandidat setelah 2 minggu di dalam formulir hasil ujian (lihat item berikutnya).
• Kandidat akan menerima nilai dengan range antara 1 sampai 9
• Kandidat akan menerima nilai untuk setiap modul dari setiap ujian, serta nilai keseluruhannya
• Nilai keseluruhan serta nilai Listening and Reading akan dilaporkan dalam half bands; Writing and Speaking Band Scores akan dilaporkan di dalam keseluruhan Bands.
• Tidak ada pass atau fail mark.
• IELTS Handbook berisi interpretasi tertulis tentang hasil.
• Hasil berlaku (sah) untuk 2 tahun.
Formulir Laporan Ujian
IELTS menyediakan profil kemampuan berbahasa Inggris di dalam Listening, Reading, Writing and Speaking.
Band Score untuk setiap modul, sama seperti keseluruhan score ditulis pada formulir laporan ujian. Sehingga institusi yang menerima bisa mengidentifikasikan kelemahan dan kelebihan para kandidat. Band Scores ini ditulis pada formulir laporan ujian beserta keterangan kewarga-negaraan, bahasa dan tanggal lahir kandidat. Formulir laporan ujian mengindikasikan apakah ini untuk kandidat Academic atau General Training.
Penandaan di test centre akan memastikan, bahwa hasil test bisa di terima tanpa ada penundaan.
Formulir laporan ujian yang sah berisi sebuah stempel di tengah, sebuah stempel pengesahan dan tanda tangan administrator IELTS. Formulir laporan ujian harus dikirim langsung dari test centre ke institut yang bersangkutan. Photo copy tidak diperkenankan.
Interpretasi Hasil
Setiap band disesuaikan dengan pernyataan deskriptif yang memberikan ringkasan bahasa Inggris dari kandidat yang diklasifikasikan di level tersebut. Keseluruhan band scores bisa dilaporkan baik di semua ataupun half bands.
Kesembilan bands dan pernyataan deskriptifnya adalah sebagai berikut :
9 Expert User
Memiliki penguasaan operasional tinggi atas bahasa Inggris; tepat, akurat dan fasih dengan pemahaman lengkap.
8 Very Good User
Memiliki penguasaan operasional bahasa yang tinggi dengan sedikit kekurang-tepatan dan ketelitian dalam sistematika bahasa. Kesalah-pahaman bisa terjadi pada situasi yang tidak biasa. Bisa mengatasi argumentasi yang kompleks secara mendetail.
7 Good User
Memiliki penguasaan operasional bahasa yang baik, meskipun dengan kekurang-tepatan, kekurang-telitian dan kesalah pahaman di dalam beberapa situasi. Secara umum, bisa menangani bahasa yng kompleks dengan baik dan mengerti alasan yang mendetail.
6 Competent User
Memiliki penguasaan operasional bahasa yang efektif, di samping beberapa kekurang-tepatan, kekurang-telitian dan salah pengertian. Bisa mengerti bahasa yang kompleks, terutama di situasi biasa.
5 Modest User
Memiliki sebagian penguasaan atas bahasa Inggris, mencakup keseluruhan arti dari kebanyakan situasi, meskipun sepertinya masih membuat banyak kesalahan. Bisa mengatasi komunikasi dasar di lingkungannya sendiri.
4 Limited User
Kemampuan dasar yang terbatas pada situasi biasa. Memiliki masalah frekuentif dalam pengertian dan ekspresi. Tidak bisa menggunakan bahasa secara kompleks.
3 Extremely Limited User
Bisa menyampaikan dan mengerti bahasa secara umum di dalam situasi biasa. Frekuensi kesalahan di dalam komunikasi bisa diukur.
2 Intermittent User
Tidak ada komunikasi yang memungkinkan, kecuali untuk informasi dasar menggunakan kata-kata yang terisolasi atau rumus singkat di dalam situasi biasa dan untuk memenuhi kebutuhan mendesak. Memiliki kesulitan besar dalam pengertian lisa dan tulisan dalam bahasa Inggris.
1 Non User
Secara inti, tidak memiliki kemampuan untuk menggunakan bahasa diluar beberapa kata yang terisolasi.
0 Did not attempt the test
Tidak mengisi informasi wajib.
Ada 2 IELTS Testing Centre di Jakarta
1. IALF Jakarta
Sentra Mulia Building, Ground Floor. Jalan Rasuna Said X-6 No.8
Jakarta12940
Kuningan, Indonesia
Tel: 62 21 521 3350
Fax: 62 21 521 3349
Email: ielts@ialf.edu
http://www.ialf.edu
2. The British Council
S Widjojo Centre 1st Floor
Jalan Jenderal Sudirman No. 71
Jakarta 12190
Indonesia
Tel: +62 21 252 4115
Fax: +62 21 252 4129
Email: ielts@britishcouncil.or.id
http://www.britishcouncil.or.id